Operator Selandia Baru Punya
Cara Blokir Ponsel Curian
DREAMERSRADIO.COM - Banyaknya kasus pencurian ponsel
membuat resah banyak pengguna. Namun di Selandia Baru, tiga operator selular
sepakat untuk memblokir ponsel curian sebagai upaya menekan aksi tersebut.
Setidaknya ponsel curian tidak bisa digunakan lagi atau di jual kembali.
Dilansir
dari CellularNews, tiga operator itu diantaranya Vodafone, Telecom, dan 2
Degrees. Mereka bersama-sama meluncurkan daftar hitam ponsel curian untuk
memblokit ponsel yang telah dicuri dalam waktu 24 jam setelah ada laporan
kehilangan dari pemiliknya.
Cara jitu
pemblokiran dilakukan melalui kode identifikasi unik atau IMEI yang telah
terdaftar. Dalam daftar hitam ponsel curian yang digunakan tiga operator
menggunakan sistem database yang diselenggarakan GSM Association (GSMA) atau
badan internasional yang mewakili industri mobile dan dikelola oleh New Zealand
Telecommunications Forum.
Inspektur
Steve Christian, National Manager Mobility di Kepolisian Selandia Baru,
menyambut baik sistem database tersebut.
“Kami sangat
senang perusahaan telekomunikasi sekarang bergabung bersama-sama membuat
perangkat curian menjadi tidak bernilai,” tuturnya.
Setelah
masuk daftar hitam, ponsel atau perangkat mobile curian tidak dapat menggunakan
jaringan seluler ataupun internet dari tiga operator besar di Selandia Baru tersebut.
Bahkan, ponsel tetap terblokir sekalipun berganti kartu SIM.
CEO New
Zealand Telecommunications Forum, David Stone mengatakan, langkah ini merupakan
contoh kolaborasi lintas industri yang menguntungkan pelanggan dan masyarakat.
“Bagi banyak
orang, ponsel bukan sekedar ponsel. Ponsel adalah kamera, jam tangan, buku
harian, ensiklopedia, peta, dan pengaturan lainnya,” terang Stone.
Karena
itulah ia memperingatkan kepada masyarakat setempat untuk berhati-hati dalam
membeli ponsel atau perangkat mobile lainnya dari penjual yang tidak jelas.
Karena bukan tidak mungkin pembeli akan mendapatkan produk yang telah
terblokir.
Menurut saya : hal ini sangat
bagus, setidaknya
ponsel curian tidak bisa digunakan lagi atau di jual kembali, dan memberi efek
jera juga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar